Sumenep

DPD PAN Sumenep Bentuk Tim Formatur Tingkat Kecamatan

Website | + posts

Administrator maduratoday.com

Sumenep, (Madura Today) – Pasca ditunjuknya lima tim formatur Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Sumenep, kini disusul dengan dibentuknya tim formatur tingkat Kecamatan.

Ketua Tim Formatur DPD PAN Sumenep, Faisal Mukhlis mengatakan, tim formatur di masing-masing kecamatan pihaknya bentuk melalui Muscab Virtual, Selasa (16/3/2021) hati ini.

“Hasil Muscab virtual secara serentak hari ini, kita sudah kirim (tim formatur) dari 25 kecamatan ke DPW Jatim,” kata Faisal Mukhlis saat ditemui usai acara Muscab.

Pria yang menjabat pimpinan dewan ini, praktis hanya tersisa dua kecamatan saja yang tim formaturnya belum terbentuk.

“Tinggal dua kecamatan (belum terbentuk). Kecamatan Raas dan Masalembu. Dalam Minggu ini akan kami tindak lanjuti, karena kita agak kesulitan komunikasi karena faktor sinyal,” terangnya.

Menurut Faisal, tim formatur di masing-masing kecamatan selanjutnya memiliki tugas untuk melengkapi kepengurusan. Kemudian akan dikirim ke DPW untuk disahkan.

“Sesuai petunjuk teknisnya, masing-masing kecamatan lima orang tim formatur,” ujarnya.

Lebih lanjut Faisal menyebut, PAN Sumenep menargetkan 10 kursi pada Pileg 2024 nanti. Sementara saat ini PAN memiliki 6 kursi.

Untuk merealisasikan target tersebut, Faisal akan melakukan pencalegan dini. Jadi caleg akan dipersiapkan sejak akhir 2021-2022 agar melakukan sosialisasi lebih awal kepada masyarakat.

“Di samping itu kami juga akan membentuk pengurus PAN hingga ke desa-desa. Tentu setelah proses tingkat Kecamatan ini rampung,” tandasnya.

Penulis : Rossy | Editor : Dewi Kayisna

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button