Impresif Madura FC Terhenti, CMM Menang Perdana
Administrator maduratoday.com
Sumenep, (Madura Today) – Dua tim asal Madura, Cahaya Muda Madura (CMM) dan Madura FC meraih hasil berbeda dalam lanjutan Liga 3 Jawa Timur Grup I, Minggu (14/11/2021).
Bermain di sesi pertama di Stadion A. Yani Sumenep, CMM yang menjamu Bajul Ijo sukses meraih kemenangan perdana.
Anak asuh A. Miftahul Huda itu menang dengan skor 2 gol tanpa balas dari tim Surabaya tersebut.
Sepasang gol CMM masing-masing diciptakan oleh Ogie Erinoris pada menit 8, dan Farobi dua menit sebelum babak kedua berakhir.
Sementara Madura FC yang menjamu Mitra Surabaya harus rela berbagi poin. Itu setelah pertandingan keduanya berakhir 0-0.
Baik Mitra Surabaya atau Madura FC yang tampil impresif pada dua laga sebelumnya tak mampu mencetak sebiji gol pun hingga 90 menit pertandingan berakhir.
Dari laga hasil ini, Madura FC dan Mitra Surabaya sama-sama mendapat tambahan satu poin.
Madura FC tetap kokoh di puncak klasemen sementara grup I dengan koleksi 7 poin, dibuntuti Mitra Surabaya di urutan kedua dengan 5 poin.
Sementara Bajul Ijo berada di posisi tiga dengan 4 poin dari empat kali main, dan CMM di urutan empat dengan 3 poin dari tiga kali main.
Kemudian di urutan paling buncit ditempati Perseba Bangkalan dengan raihan 3 poin dari tiga laga yang sudah dilakoni.
Penulis : Rossy | Editor : Dewi Kayisna