Dapat Tambahan Sanksi, Stiker Madura United Absen di 2 Laga Berat
Administrator maduratoday.com
Pamekasan, (Madura Today) – Madura United kembali akan kehilangan striker asingnya, Rafael Silva saat menghadapi Persib Bandung dalam laga lanjutan Liga 1 2021 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (4/12/2021) mendatang.
Rafael Silva mendapatkan tambahan hukuman dari PSSI berdasarkan surat keputusan (SK) dengan nomor 028/L1/SK/KD-PSSI/XI/2021 terkait tingkah laku buruk pemain.
Tidak hanya itu, Rafael juga tidak bisa bermain ketika Laskar Sape Kerrab menghadapi Bali United pada laga berikutnya.
Sejatinya, hukuman akumulasi kartu kuning Rafael Silva sudah selesai ketika Madura United melawan Persik Kediri, Rabu (24/11/2021) lalu.
Namun, pemain yang telah mencetak 6 gol itu terpaksa harus absen kembali pada laga berat berikutnya akibat tambahan hukuman tersebut.
Pelatih Madura United, Fabio Lefundes menyampaikan, pihaknya harus mencari opsi pemain lain untuk menggantikan Rafael Silva, seperti Escobar, Haris Tuharea dan David Laly yang diplot sebagai penyerang pada laga sebelumnya.
Tiga pemain tersebut cukup produktif ketika Madura United mengalahkan Barito Putera. Selain tiga nama di atas ada nama Sansan Fauzi yang posisinya sama-sama sebagai striker.
“Saya sebagai pelatih, saya bisa cari opsi untuk bisa gantikan Rafael. Apapun tentang ini. Untungnya, saya punya beberapa pemain yang bisa menggantikan di posisi itu,” ujar pelatih yang familiar dipanggil Coach Fabio tersebut, Rabu (1/12/2021).
Keputusan tambahan larangan bermain untuk Rafael Silva merujuk terhadap pasal 49 ayat (1) huruf d Kode Disiplin PSSI tahun 2018. Serta, yang tertuang dalam SK itu tidak dapat diajukan banding berdasarkan pasal 119 Kode Disiplin PSSI.
Penulis : Marzukiy | Editor : Dewi Kayisna