Juara PERSAGA VIII se Madura, Raudlatul Iman Termotivasi Tingkatkan Prestasi
Administrator maduratoday.com
Sumenep, (Madura Today) – Kontingen Pramuka Pondok Pesantren Raudlatul Iman Ganding sukses mengukir prestasi di ajang Perkemahan Silaturrahim Antar Lembaga (PERSAGA) VIII 2022.
Pada lomba perkemahan tingkat Penggalang Putra dan Putri se Madura yang digelar Lembaga Pendidikan Pesantren (LPP) Nurul Ulum Karduluk tersebut, Regu Venus dari Raudlatul Iman meraih gelar Juara I Putri.
Prestasi itupun disyukuri oleh Neng Arin, pimpinan regu (Pinru) Venus. Selain karena berhasil mengharumkan nama Pondok Pesantren Raudlatul Iman, dirinya dan anggota regunya juga mendapatkan banyak pengalaman dari kegiatan tersebut.
“Kami sangat berterimakasih kepada pihak Yayasan Raudlatul Iman karena memberikan kepercayaan kepada kami untuk membawa nama lembaga tercinta kami ke bumi perkemahan kali ini,” tutur Neng Arin.
Neng Arin mengaku, prestasi tersebut akan menjadi pemicu semangat baru untuk dirinya dan teman-temannya untuk terus mengukir prestasi dalam segala bidang, tidak hanya Pramuka saja.
“Terimakasih kepada seluruh andika-andika pramuka Raudlatul Iman yang telah bekerja sama untuk lembaga tercinta kita. Dan semoga kedepannya kita lebih baik lagi,” imbuhnya.
Disinggung soal kesannya selama tiga hari dari hari Sabtu-Senin, 5-7 Februari 2022 mengikuti PERSAGA VIII, Neng Arin mengaku gembira. Sebab, rangkaian acaranya yang asyik dan seru.
“Kita ada lomba-lomba di sana, kita bisa banyak teman di sana, pokoknya seru. Walaupun sempat dilanda hujan Alhamdulillah tetap asyik dan kami senang. Mudah-mudahan kami masih punya kesempatan lagi mengikuti PERSAGA IX,” pungkasnya.
Seperti diketahui, PERSAGA VIII adalah ajang perkemahan bergengsi yang digelar oleh pangkalan pramuka LPP Nurul Ulum. Di edisi kali ini, pesertanya luar biasa banyak, mencapai 63 regu putra dan putri.
Mereka berasal dari lembaga pendidikan dan Pondok Pesantren se Madura, mulai dari Bangkalan, Pamekasan, Sumenep hingga Pulau Kangean.
Penulis : Rilis | Editor : Dewi Kayisna