Event TodayPamekasan

Gebyar Batik Pamekasan Kolaborasi dengan Eksotika Bromo, Ajang Promosi Batik di Kancah Nasional

Website | + posts

Administrator maduratoday.com

Pamekasan, (Madura Today) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur kembali menggelar gebyar batik yang ketiga kalinya selama tahun 2022 di pelataran pasir Berisik wisata gunung Bromo, Sabtu (11/6/2022) siang.

Pagelaran gebyar batik yang dihadiri Wakil Bupati Pamekasan, Fattah Jasin dan beberapa pimpinan daerah lain di Jawa Timur itu berkolaborasi dengan event Eksotika Bromo yang rutin digelar di destinasi wisata gunung bromo tersebut. Praktis, event yang menjadi ajang promosi batik Pamekasan di kancah nasional itu disaksikan ribuan pengunjung.

Para pengunjung dapat menyaksikan batik tulis Pamekasan melalui fashion show hasil karya para designer lokal maupun nasional. Adapun designer yang menyulap batik menjadi anggun dan berkelas itu meliputi Herdy Seset, Pepeng Brianto, Lutfianto, Bagus Dwi Prasetyo, Alvien Oktava, dan Desainer Nasional, Embran Nawawi.

Wabup Pamekasan, Fattah Jasin menyampaikan, kualitas batik tulis Pamekasan telah mendapat pengakuan dari beberapa pihak, bahkan di Pamekasan telah memiliki pasar batik tulis terbesar se Asia yang membuat pengunjung mudah berbelanja dengan harga terjangkau.

Menurutnya, pada tahun 2018 saat dirinya menjabat Pj Bupati Pamekasan istri Sultan Hamengkubuwono X belanja batik tulis dengan jumlah yang fantastis. Karena batik tulis Pamekasan itu memiliki kualitas bagus serta harga yang tidak perlu merogoh kocek pembeli terlalu dalam.

“Kualitasnya sudah diakui, banyak pengunjung yang datang dari luar daerah untuk belanja batik di pasar 17 Agustus, ada dari Jakarta, Yogyakarta, dan beberapa daerah lainnya,” ungkapnya.

Dia berharap, adanya gebyar batik tersebut berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat, terutama perajin batik sendiri sebagaimana cita-cita Bupati Baddrut Tamam mensejahterakan masyarakat dari bawah berkeadilan.

“Omzet dari pagelaran gebyar batik yang pertama dan kedua mencapai ratusan juta, ini jelas berdampak baik terhadap ekonomi masyarakat,” pungkasnya.

Penulis: Marzukiy | Editor: Dewi Kayisna

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button