Sumenep

Jalan Utama Sumenep-Pamekasan Banjir, Polisi Dibikin Sibuk Dorong Motor Mogok

Sumenep, (Madura Today) – Hujan lebat yang mengguyur wilayah Kecamatan sebagian besar wilayah Kabupaten Sumenep, yang berlangsung sekitar dua hari membuat sejumlah ruas jalan utama dan pemukiman warga banjir.

Jalan yang digenangi air, mengakibatkan arus lalu lintas macet. Sehingga, petugas dari Polres Sumenep, membantu pengendara agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Akibat genangan air di ruas jalan raya Sumenep – Pamekasan tersebut, membuat sejumlah sepeda motor warga yang melintas mogok. Polisi lalu lintas (Polantas) pun ikut membantu mendorong sepeda motor warga.

Genangan air terdapat di jalan raya perbatasan Nambakor-Patean tersebut sangat menggangu kelancaran arus lalulintas sehingga kita turunkan anggota untuk mengurai kemacetan.

“Selain itu, anggota juga bantu mendorong kendaraan warga yang mogok,” ungkap Kasatlantas Polres Sumenep AKP Alimuddin Nasution, Kamis (14/3/2024) pagi.

AKP Alimuddin Nasution mengatakan, ketinggian air diĀ  titik jalan utama itu sekitar 40-50 cm. Sehingga, bagi kendaraan roda dua cukup sulit melintas. Pengendara pun harus berhati-hati.

Sementara itu, akibat genangan air di ruas jalan dipadati kendaraan yang membuat petugas lalu lintas harus mengurai kemacetan. Pengendara pun diminta bersabar dan berhati-hati karena jalan licin.

“Kita selain mengatasi kemacetan, juga mengingatkan pengendara berhati-hati,” ujar AKP Alimuddin

Banjir yang menggenangi ruas jalan Sumenep – Pamekasan tepatnya di Desa Patean Kecamatan Batuan memang menjadi langganan setiap terjadi hujan deras di wilayah tersebut

 

Website | + posts

Administrator maduratoday.com

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button