Catat! Ini Jadwal Mudik Gratis Jalur Laut dan Darat di Sumenep 2024
Sumenep, (Madura Today) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur di bawah kepemimpinan Achmad Fauzi Wongsojudo kembali menggulirkan program Mudik Gratis.
Program Mudik Gratis 2024 tidak jalur darat yang peruntukkan untuk masyarakat perantauan. Tetapi Pemkab juga memfasilitasi mudik gratis bagi warga kepulauan dengan rute jalur laut.
Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Perhubungan (Disperkimhub) Sumenep, Yayak Nur Wahyudi mengatakan, program ini menjadi rutinitas tahunan Pemkab bagi warga Kepulauan yang hendak merayakan Idul Fitri di kampung halamannya.
Menurutnya, program Mudik Gratis sebagai wujud kepedulian Bupati Fauzi untuk mengurangi beban biaya ongkos mudik bagi warga kepulauan.
“Kita fasilitasi dengan baik, kita berharap warga Sumenep bisa memanfaatkan program ini dengan maksimal,” kata Yayak ditemui awak media, Jumat (22/3/2024).
Yayak menerangkan, untuk jadwal keberangkatan, pihaknya sudah mengatur, yakni akan dilayani kapal yang sudah biasa melayani rute reguler.
Agar masyarakat tidak ketinggalan informasi, berikut jadwal Mudik Gratis 2024, baik jalur darat maupun jalur laut:
• 6 April 2024 7 Bus 315 rute Jakarta-Madura, 300 penumpang (Pemkab Sumenep).
• 5 April 2 Bus 90 Surabaya-Sumenep, 585 penumpang (Dishub Provinsi).
• 28 dan 31 Maret, 2,3,5 & 7 April 2024, 6 trip 3.000 penumpang rute Kalianget – Kangean (Pemkab Sumenep).
• 26 & 30 Maret, 2 trip, 1.000 penumpang rute Kalianget – Masalembu (Pemkab Sumenep).
• 3, 5, 7 & 9 April, 4 trip 1.000 penumpang Kalianget – Raas (Pemkab Sumenep).
• Pemkab Sumenep 1, 4, 6 & 8 April, 4 trip, 1.000 penumpang rute Kalianget – Sapudi (Pemkab Sumenep).
• 28 Maret, 2 April, 2 trip 1.000 penumpang rute Kalianget – Sapeken (Pemkab Sumenep).
• 23 & 27 Maret, 2 trip, 1.000 penumpang rute Tanjung Wangi – Sapeken (Pemkab Sumenep).
• 3, 5, 7 & 9 April, 4 trip, 1.000 penumpang rute Jangkar – Sapudi (Pemkab Sumenep).
• 2, 4, 6, 8 April, 4 trip 1.000 penumpang Jangkar – Raas (Dishub Provinsi).
• 4 & 5 April, 2 trip sebanyak 708 penumpang rute Kalianget Kangean (Kementrian Perhubungan).
Administrator maduratoday.com