Sumenep

Catat! Ini Jadwal Kepulangan Jemaah Haji Asal Sumenep 2024

Sumenep, (Madura Today) – Jemaah haji asal Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur sudah tuntas melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji di tanah suci Mekkah.

Mereka yang tergabung dalam kloter 96, 97 dan 98 telah menjalani rukun Islam ke-5 itu dengan hampir tanpa kendala, semua jemaah disebut dalam kondisi sehat.

Seluruh rangkaian ibadah haji seperti Umrah wajib, Wukuf di Arofah, Mabit di Muzdalifah, Mabit di Mina, lempar jumrah, tawaf ifadah hingga sa’i sudah selesai mereka kerjakan.

“Aktivitas saat ini tinggal itikaf di Masjidil Haram, melaksanakan umrah sunnah dan berziarah ke tempat-tempat bersejarah,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep, Abdul Wasid , Selasa (25/6/2024).

Diterangkan, bahwa minggu depan semua jemaah haji asal Kota Keris akan bergeser ke Madinah. Setelah itu, mulai dijadwalkan kepulangan ke tanah air.

“Untuk kloter 96 akan tiba Surabaya pada tanggal 19 Juli 2024, kemudian kloter 97 dan 98 akan tiba pada tanggal 20 Juli 2024,” terang mantan Bendahara GP Ansor Kabupaten Sumenep ini.

Ia menambahkan, semua jemaah haji nantinya akan dilakukan penjemputan di Sumenep. Namun, bagi pihak keluarga yang ingin menjemput ke Surabaya juga dipersilahkan, tetapi terlebih dulu berkoordinasi dan laporan ke Kemenag.

rossy maduratoday media madura 2024
Rossy
+ posts

Badrur Rosi atau lebih akrab dipanggil Rossy adalah founder Madura Today. Kelahiran Kabupaten Sumenep. Sudah lama berkecimpung di dunia jurnalistik, dan sudah lulus Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Tingkat Madya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button