Pamekasan

Bacabup Pamekasan Mulai Bergerak, Achmadi Bagi-bagi Sembako untuk Anak Yatim

Pamekasan, (Madura Today) – Salah seorang figur yang digadang-gadang bakal maju sebagai bakal calon bupati (Bacabup) Pamekasan pada Pilkada 2024, Achmadi melakukan berbagai langkah kongkrit di tengah-tengah masyarakat. Salah satunya, dengan membagikan sembako kepada anak yatim, Senin (1/4/2024).

Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut melaksanakan kegiatan sosial itu di Desa Bandungan, dan Desa Seddur, Kecamatan Pakong, Pamekasan.

Menurutnya, aksi bagi-bagi sembako itu semata-sama untuk membantu masyarakat terutama anak yatim di bulan suci Ramadan 1445 H.

“Pembagian sembako dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada anak yatim dan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa ramadan,” kata Achmadi saat ditemui di Desa Bandungan.

Figur dengan slogan Kak Achmadi tersebut membantah jika bantuan itu untuk kepentingan politik, melainkan murni aksi sosial menjelang hari raya idul fitri yang telah rutin ia lakukan setiap tahun.

“Jadi bantuan seperti ini menjadi agenda tahunan sejak saya menjabat sebagai anggota DPRD Pamekasan,” kilah dia.

Namun, sekretaris DPC PPP Pamekasan itu tidak menampik jika dirinya juga meminta saran dan masukan kepada para tokoh perihal rencana maju sebagai kontestan pada pilkada Pamekasan 2024.

Karena pihaknya optimis, partainya akan memberikan rekomendasi kepada dirinya untuk ikut serta meramaikan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

“Mohon do’a restu dan dukungan masyarakat saya bakal maju calon bupati Pamekasan,” pintanya.

rossy maduratoday media madura 2024
Rossy
+ posts

Badrur Rosi atau lebih akrab dipanggil Rossy adalah founder Madura Today. Kelahiran Kabupaten Sumenep. Sudah lama berkecimpung di dunia jurnalistik, dan sudah lulus Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Tingkat Madya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button