Sport Today

Hujan Gol, Madura United Gasak Persik Kediri

Website | + posts

Administrator maduratoday.com

Madura Today – Madura United meraih hasil manis di laga kandang perdana Liga 1 2023-2024 setelah mampu mengalahkan tamunya, Persik Kediri, Minggu (9/7/2023) sore.

Bermain di Stadion Gelora Madura Ratu Pamellingan (SGMRP) Pamekasan, Madura United menang dengan skor akhir 3-2.

Laga yang kick off pukul 15.00 WIB tersebut berjalan sengit, kedua tim saling jual beli serangan sepanjang pertandingan.

Bahkan, Madura United sempat tertinggal lebih awal saat laga baru berjalan 4 menit. Gol pembuka itu dilesakkan oleh Renan da Silva.

Laskar Sape Kerrab yang tertinggal di depan suporter sendiri langsung menaikkan intensitas serangan. Hugo Gomes yang menjadi motor serangan mampu memporak porandakan lini pertahanan Macan Putih.

Hasilnya, serangan yang dibangun Fachruddin dan kawan-kawan tak sia-sia, pada menit 24 Lulinha berhasil menyamakan kedudukan, umpan silang yang dilakukan rekannya mampu dilesakkan melalui sundulan kepalanya, skor pun berubah imbang 1-1.

Sayangnya, berselang satu menit kemudian, tepatnya pada menit 25 Persik kembali mampu menambah jumlah golnya. Kali ini, gol tim tamu dicetak oleh Yohanes Pahabol. Sehingga, Madura United tertinggal dari tamunya Persik Kediri.

Permainan dengan tempo cepat dipertontonkan oleh kedua tim, apalagi tuan rumah Madura United yang bermain di kandang sendiri.

Madura United kembali menyamakan kedudukan pada menit 34, tendangan bebas Hugo Gomes yang menyusur tanah tidak mampu diantisipasi oleh kiper Persik, Kurniawan Kartina Ajie . Akhirnya, skor imbang 2-2 untuk kedua tim.

Madura United tidak membutuhkan waktu lama untuk mengungguli tamunya, Persik Kediri. Pada menit 38, winger Laskar Sape Kerrab, gelandang serang Fransisco Riviera membobol gawang Macan Putih.

Serangan dari kaki ke kaki yang dibangun mampu mengecoh lawan, tendangan dari depan gawang pun berbuah gol. Skor berubah 3-2 untuk keunggulan Laskar Sape Kerrab.

Pada sisa pertandingan babak pertama, kedua tim melakukan beberapa serangan membahayakan, tetapi tidak ada gol tercipta hingga turun minum.

Babak kedua, Fachruddin dan kawan-kawan yang unggul sebiji gol dari tamunya tidak mengendorkan intensitas serangan. Pelatih Mauricio Souza juga merotasi sejumlah pemainnya untuk menguatkan daya dobrak timnya.

Persik Kediri juga melakukan beberapa serangan mematikan, skuat Macan Putih berusaha mencuri poin dalam pertandingan tersebut. Tetapi serangan yang dibangun tidak ada yang merepotkan kiper Madura United, Satria Tama.

Sepanjang babak pertama, Madura United memiliki beberapa peluang shoot on goal, tetapi beberapa tendangan mematikan itu mampu ditepis oleh kiper Persik. Hingga laga usai, skor tidak berubah 3-2 untuk kemenangan Laskar Sape Kerrab.

“Dalam pertandingan ini, Madura United memang memiliki permainan yang bagus, saya ucapkan selamat kepada Madura United yang berhasil memenangi pertandingan ini,” tutup Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide dalam konferensi pers usai laga.

Penulis: Marzukiy | Editor: Dewi Kayisna

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button