Sumenep

Periksa 3 Saksi, Polisi Buru Pembuang Bayi di Sumenep

Website | + posts

Administrator maduratoday.com

Sumenep, (Madura Today) – Kepolisian Resor (Polres) Sumenep, Madura Jawa Timur buru pembuang bayi mungil di depan rumah bu bidan Desa Padike, Kecamatan Talango, Pulau Poteran.

Kapolres Sumenep, AKBP Edo Satya Kentriko mengungkapkan, beberapa saksi telah diperiksa terkait penemuan bayi itu, termasuk bidan Tutik yang merupakan pelapor.

“Ada tiga saksi yang sudah dimintai keterangan awal, termasuk bu bidan,” kata Kapolres, Kamis (12/1/2023).

Selain itu, lanjut Kapolres, demi mengungkap si pembuang bayi anggota Polsek Talango juga mendata siapa saja ibu yang melahirkan pada hari bayi itu ditemukan, Selasa (10/01/2023).

“Sampai hari ini penyelidikan masih berlanjut, dari kemarin kami fokus untuk menyelamatkan bayi prematur itu. Sekarang bayi itu kondisinya sehat dan sudah dipindahkan ke RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep,” tandas Kapolres.

Sebelumnya, warga Dusun Tanjung Alang, Desa Padike, Kecamatan Talango, Kabupaten Sumenep dihebohkan dengan penemuan sesosok bayi.

Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan di depan rumah praktik bidan Delima Bu Tutik, Selasa (10/1/2023) sekitar pukul 16.00 WIB.

Saat ditemukan, bayi malang tersebut berada dalam sebuah tas warna hijau berisikan kain warna abu-abu dan gendongan bayi warna kuning serta uang Rp 25.000.

Polres Sumenep dalam keterangan tertulisnya meyebutkan, peristiwa penemuan bayi itu berawal pada pada saat Bu Tutik sedang bersih-bersih di depan ruang prakteknya.

Kemudian ada yang memberitahukan bahwa ada suara tangisan bayi. Setelah dihampiri, ternyata benar ada sebuah tas tenteng berwarna hijau yang di dalamnya ada bayi tersebut dengan dibalut kain warna kuning dalam keadaan tali pusar terpotong tidak rapi.

Bayi dengan berat badan 1.800 gram, lingkar kepala 28 cm, lingkar dada 30 cm dan panjang badan 46 cm tersebut diperkirakan lahir prematur dan belum diketahui siapa orang tuanya.

Penulis: Rossy | Editor: Dewi Kayisna

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button