Tali Asih Sebagai Tanda Penutupan Himpass Mengabdi Ke-5
Administrator maduratoday.com
Sumenep, (Madura Today) – Penutupan kegiatan Himpunan Mahasiswa Kepulauan Sapeken Sumenep (Himpass) Mengabdi ke-5, berbagi kebahagian kepada anak yatim dan lansia, di Desa Saur Saebus.
Selain memberikan santunan, organisasi kepemudaan berseragam warna orange hitam itu, juga memberikan santunan pada lansia.
Santunan pada anak yatim ini, merupakan kerjasama Himpass dengan Baznas Sumenep.
“Ada 20 anak yatim yang kami berikan santunan, sedangkan 15 lansia kami berikan sembako,” kata Ketua Himpass, Ari Sandi.
Ia juga menjelaskan, setelah dua kegiatan pada penghujung acara Himpass Mengabdi ke-5, turut bagikan ratusan takjil gratis.
“Jadi, selain santunan dan berbagi sembako, kami bersama teman teman juga bagi baji takjil dan buka bersama dengan anak yatim, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan perangkat desa,” tukasnya.
Sebagai informasi, bahwa pengabdian Himpass ke-5, dilaksanakan sejak tanggal 16 sampai 20 April 2023, bekerjasama dengan Desa Saur Saebus dan supported by, Kangean energy indonesia (KEI), Bank BPRS Bhakti Sumekar, STKIP PGRI Sumenep, Dinas Lingkungan Hidup Sumenep, Dinkes P2KB Sumenep, Disdukcapil Sumenep.
Penulis: Fajrul | Editor: Dewi Kayisna